PROPOSAL PRAKTEK KERJA INDUSTRI
DI PT. PETROKIMIA GRESIK
Dibuat Untuk Memenuhi Kurikulum
Program Keahlian Teknik
Komputer dan Jaringan SMKN 1 KEDIRI
Disusun Oleh :
Wahyu Widi
Widayat (15519/796.071)
JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI
1 KEDIRI
2013
HALAMAN PENGESAHAN
PROPOSAL PRAKTEK KERJA INDUSTRI
(Prakerin)
DI PT. PETROKIMIA GRESIK
Sebagai salah
satu syarat untuk melaksanakan
Praktek Kerja Industri
Oleh :
Wahyu Widi Widayat (15519/796.071)
|
|
JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI
1 KEDIRI
2013
I. PENDAHULUAN
Di zaman seperti
ini, semuanya dituntut serba cepat. Mulai dari urusan membuka data sampai
pengiriman data. Tak terkecuali kinerja siswa yang dituntut cepat karena termasuk
usia produktif dan memiliki jiwa semangat yang tinggi di usianya.
Berhubungan dengan
cepat, pastilah berhubungan dengan efisiensi dan efektivitas. Banyak sekali
manfaat dari komputerisasi yang antara lain membuat proses makin cepat bahkan
tak ada jeda.
Pada saat ini, manfaat dari jaringan
komputer sudah sangat banyak
dirasakan. Apalagi dalam dunia komunikasi yang serba cepat ini, jaringan
komputer sering kali berperan vital dalam kegiatan pendistribusian informasi
yang cepat tersebut. Semua dari komponen yang tergabung dalam jaringan
komputer tersebut haruslah mampu saling mendukung untuk menghasilkan
satu sistem yang kokoh dan handal untuk melayani setiap permintaan informasi
yang dibutuhkan oleh pengguna.
dirasakan. Apalagi dalam dunia komunikasi yang serba cepat ini, jaringan
komputer sering kali berperan vital dalam kegiatan pendistribusian informasi
yang cepat tersebut. Semua dari komponen yang tergabung dalam jaringan
komputer tersebut haruslah mampu saling mendukung untuk menghasilkan
satu sistem yang kokoh dan handal untuk melayani setiap permintaan informasi
yang dibutuhkan oleh pengguna.
II. LATAR BELAKANG
Efektivitas dan Efisiensi
yang kini kian dituntut sedemikian rupa membuat semua kegiatan mulai dari
usaha kecil maupun perusahaan besar membutuhkan sistem komputerisasi, hardware, dan jaringan yang canggih.
Jaringan atau
network istilah dunianya, sekarang ini merupakan suatu keharusan untuk
dijadikan kesehariaan, mulai dari penggunaan lokal sampai dengan aktivitas
perusahaan. Berkembangnya sistem jaringan sekarang ini sangatlah cepat. Yang
awalnya hanya dalam lingkup lokal, sekarang ini telah diterapkan antar negara
bahkan antar benua di dunia ini.
Areanya pun dalam
hal jaringan tak pernah dikatakan terbatas. Di perusahaan, area jaringan yang
diberlakukan tak hanya lokal, namun antar negara ketika perusahaan tersebut
membuka cabang. Seperti inilah yang menjadikan perusahaan sangat cepat dalam
melakukan aktivitasnya yang sungguh beragam dan banyak jenisnya.
Di dalam jaringan
juga tidak sembarangan dalam merancang dan membuatkan jalur antar komputernya
dalam suatu area. Perancangan atau skema yang dipakai juga tidak sembarangan.
Dalam hal ini, perancangan atau skema tadi disebut dengan topologi jaringan.
Topologi yang dipakai juga harus tepat, harus sesuai dengan area, akses antar
komputer dan kebutuhan akses data. Dan tidak mengenyampingkann juga aspek
efisiensi dan efektifitas.
Jaringan juga
memerlukan jalur koneksi dan pengiriman data yang harus diperhitungkan mulai
dari server sampai lokasi user setiap unitnya. Bagaimana jalurnya merupakan hal
yang juga penting dan berpengaruh dalam aktivitas perusahaan nantinya.
Program ini adalah untuk pengembangan bakat dan kemampuan yang didapat dalam
berbagai program
keahlian dan kemudian
merealisasikan dasar teori keilmuan ke dalam bentuk kerja praktek nyata,
yang tentunya program ini ditujukan untuk
menciptakan bibit - bibit tenaga profesional serta
terampil dalam bidang kerja yang tentunya berguna untuk kemajuan teknologi. Seiring
dengan kemajuan teknologi, tentunya tidak lepas dari dasar -dasar pembangunan ilmu Komputer.
Untuk itu aktivitas kerja praktek ini, kami selaku siswa akan berusaha untuk
mempelajari, meneliti dan memahami sistem komputerisasi baik itu sistem jaringan maupun instalasi serta komponen - komponen yang telah diterapkan
atau terdapat didalamnya yang digunakan di PT. PETROKIMIA
GRESIK.
III.
RUANG LINGKUP
Berdasarkan latar
belakang di atas maka ruang lingkup praktek kerja lapangan pada :
Ø
Jaringan komputer
Ø
Komputerisasi
Ø Hardware
dalam jaringan lokal
IV.
TUJUAN DAN
MANFAAT PRAKERIN
Prakerin ini bertujuan untuk:
1.
Mengetahui sistem yang sedang berjalan di PT.
Petrokimia Gresik
2.
Mampu mepraktekkan ilmu/teori yang
didapat di bangku sekolah ke dalam dunia usaha.
3.
Mengetahui masalah-masalah serta
hambatan yang dihadapi dalam kegiatan perusahaan.
Manfaat yang didapat dalam melakukan Prakerin adalah:
1.
Bagi Siswa
a.
Menerapkan ilmu-ilmu yang diperoleh
selama sekolah.
b.
Mengetahui dan
merasakan kondisi sebenarnya yang terjadi di dunia kerja.
c.
Membandingkan teori-teori yang ada
dengan masalah dan praktek sebenarnya.
d.
Untuk memenuhi salah satu syarat program
pembelajaran di SMKN 1 Kediri.
e.
Untuk memperkenalkan gambaran umum
perusahaan yang diperlukan siswa dalam memasuki dunia kerja
yang sesuai dengan bidangnya dan sebagai pengalaman kerja.
2.
Bagi Instansi
a.
Ikut menunjang program maintenance
jaringan perusahaan PT. Petrokimia Gresik.
b.
Sebagai upaya ikut membantu menyiapkan
tenaga terampil bagi siswa yang akan terjun ke dunia kerja.
c.
Menjalin kerja sama dan saling mengenal
antara instansi, sehingga bisa dijadikan
referensi untuk menyiapkan tenaga kerja yang lebih maju dan kompetitif.
d.
Sebagai bahan masukan dalam mendapatkan data
yang valid .
3.
Bagi Sekolah
a.
Mengetahui kemampuan siswa dalam menguasai materi pelajaran
yang diperoleh selama sekolah.
b.
Mengetahui kemampuan siswa dalam menerapkan ilmunya
dan sebagai bahan evaluasi.
c.
Memberikan gambaran tentang kesiapan siswa
dalam menghadapi dunia kerja yang sebenarnya.
V.
WAKTU DAN TEMPAT
PRAKERIN
Pelaksanaan Praktek Kerja Industri (Prakerin) SMKN 1 KEDIRI
akan dilaksanakan pada :
Waktu : 1 April 2014 s.d 29 Juni 2014
Tempat : PT. Petrokimia Gresik
VI.
PENUTUP
Demikian Proposal ini saya sampaikan
agar pada proses selanjutnya dapat berguna sebagai langkah dalam pelaksanaan Praktek Industri (Prakerin) Sekolah Menengah
Kejuruan Negeri 1 Kediri, Teknik Komputer dan Jaringan.
Segenap bantuan serta dukungan dari semua pihak mulai dari universitas sampai instansi terkait sangat
saya harapkan.
Atas perhatian dan kerjasamanya saya mengucapkan terima kasih.
thanks you
ReplyDelete